Sinergitas Babinsa Bersama Babinkamtibmas Ciptakan Kamtibmas

Sumbar1241 Views

RBNnews.co.id, Padang – Sinergitas antara Babinsa dan anggota Polri sangat diperlukan dalam pelaksanaan tugas dalam rangka memberikan rasa aman serta mewujudkan tertib sosial di masyarakat binaannya.

Seperti halnya Koptu Jeki Efendi, Babinsa Koramil 01/Padang Barat-Utara secara rutin dan berkesinambungan melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan Babinkamtibmas, Aiptu Yendri, N.

“Ini semua bisa terwujud  jika di antara kedua belah pihak ada komunikasi yang baik sehingga tugas di lapangan akan terasa ringan dan masyarakat pun akan merasa nyaman,” ucap Koptu Jeki, Senin (11-09-23)

Lebih lanjut, Koptu Jeki Efendi mengatakan, berbagai permasalahan Kamtibmas mengacu kerja sama di tingkat atas, sinergi TNI – Polri sangat dibutuhkan dalam penanganan gangguan kamtibmas di masyarakat. Untuk itu dalam anjangsana ke RW 1 Kelurahan Gunung Pangilun adalah dalam rangka ikut mensukseskan acara lomba Kader Posyandu Tingkat Kota Padang.

Baca Juga : Komnas HAM RI Terbitkan Surat ke Gubernur Kepri, Wako Batam & Kepala BP Batam

Baca Juga : Tokoh Perempuan Kepri Angkat Bicara Mengenai Kejadian Pulau Rempang

Lihat Juga : Video Yang ditayangkan di RBNNewsTV Tentang Rempang Galang Mencekam, Korban Berjatuhan

Sementara Aiptu Yendri menambahkan, Komunikasi Sosial (Komsos) yang dilakukan Babinsa dengan semua unsur merupakan tugas rutin yang dilaksanakan unsur aparat wilayah untuk mengetahui perkembangan wilayah binaan dan akan lebih mempererat hubungan antara TNI – Polri, dan masyarakat.

“Seperti hari ini, kita turun ke RW 1 Kelurahan Gunung Pangilun bersama Lurah dan perangkat kelurahan lainnya guna membantu mensukseskan kegiatan lomba kader Posyandu Tingkat Kota Padang yang akan melakukan penilaian terhadap posyandu Sinar Gunung 11 besok” ujar Yendri. (M)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *