RBNnews.co.id, Batam – Masyarakat kecamatan Bengkong, kota Batam menggelar acara “Ngopi Bareng” bersama Wakil Wali Kota Batam Amsakar Achmad, pada Jumat (11-08-23) malam.
Ngopi Bareng ini sendiri diinisiasi oleh relawan dan loyalis Amsakar dan berlangsung meriah.
Baca Juga : Tidak Kunjung Ada Kejelasan, Rico Minta APH Segera Ungkap Kasus Proyek Jalan Gagal di Koto Kareh
Amsakar dalam sambutannya menegaskan perihal akan maju sebagai calon wali kota Batam pada Pilkada 2024 mendatang. Ia menyebut, majunya dirinya dikarenakan beberapa alasan.
“Yang pertama, saya sudah dua periode mendampingi Pak Wali Muhammad Rudi sebagai wakil. Selama periode itu, tidak ada konflik kepentingan diantara kami. Pola kepemimpinan kami yang mesra ini sudah bisa menjadi contoh bagi daerah lain,” kata dia.
Baca Juga : Viral, Piagam Penghargaan Untuk Rokok Ilegal Merk Manchester di Kota Batam
“Oleh karena itu, rasa-rasanya dilihat dari sisi kepatutan sudah selayaknya saya melanjutkan apa yang telah kami kerjakan selama hampir dua periode ini,” sambungnya.
Selain itu, kata Amsakar, dirinya yang sudah mengabdi di Pemko Batam selama 27 tahun terakhir ini, menjadi alasan yang membuatnya harus maju di kontestasi lima tahunan tersebut.
Baca Juga : Gelper di Sky Villa Terus Diberitakan Dugaan Perjudian, Rico Minta APH Segera Bertindak dan Bergerak
“Saya sudah hampir 27 tahun berumah di Pemko Batam. Mulai dari kasubbag tiga kali, Kabag tiga kali, hingga Kadis dua kali, dan kemudian menjadi wakil wali kota Batam dua periode. Saya sudah sangat paham dengan permasalahan dan persoalan yang akan diperjuangkan bagi kota ini,” tegasnya disambut riuh tepuk tangan warga.
Amsakar juga mengajak kepada masyarakat yang hadir untuk menghadapi pesta demokrasi yang akan datang dengan hati bahagia.
Baca Juga : WoW, Proyek Drainase U 150 Senilai 5,26 Miliar Milik BP Batam Diduga Dikerjakan Tidak Sesuai Site Plan Awal
“Mari kita berpolitik dengan riang dan gembira. Jangan dengan intimidasi dan intervensi. Kita juga dalam berpolitik jangan pernah mencari kesalahan orang lain. Itu bukan mazhab Amsakar Achmad,” imbau Amsakar. (Red)