Polsek Sekupang dan BPJS Ketenagakerjaan Jalin Sinergi Wujudkan Pilkada Damai 2024

RBNnews.co.id, Batam – Polsek Sekupang, Polresta Barelang, menjalin sinergi dengan BPJS Ketenagakerjaan Sekupang untuk mendukung terselenggaranya Pilkada Damai 2024.

Hal ini terungkap dalam silaturahmi antara Kapolsek Sekupang, Kompol Benhur Gultom, SE.MM., bersama Wakapolsek Sekupang Iptu Yuli Endra, S.KKK., dengan Kepala BPJS Ketenagakerjaan Sekupang, Budi Santoso, di kantor BPJS Ketenagakerjaan Sekupang Kota Batam, Senin (30-09).

Pertemuan ini membahas rencana sosialisasi BPJS Ketenagakerjaan kepada seluruh personil Polsek Sekupang dan masyarakat di Kecamatan Sekupang.

Kapolsek Sekupang menekankan pentingnya sosialisasi ini untuk meningkatkan pemahaman anggota kepolisian tentang manfaat BPJS Ketenagakerjaan.

“Kami ingin seluruh anggota Polsek Sekupang terlindungi dan masyarakat memahami hak-hak mereka dalam program BPJS Ketenagakerjaan,” ujar Kapolsek.

Selain itu, pertemuan ini juga membahas pentingnya peran BPJS Ketenagakerjaan dalam menjaga kondusifitas selama proses Pilkada 2024.

Kapolsek Sekupang berharap seluruh elemen masyarakat, termasuk BPJS Ketenagakerjaan, aktif berpartisipasi dalam menciptakan suasana damai dan aman selama pemilihan.

“Kita semua memiliki tanggung jawab untuk memastikan Pilkada 2024 berjalan dengan aman, tertib, dan damai,” tambah Kapolsek.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Sekupang menyambut baik kerja sama ini dan siap mendukung pelaksanaan sosialisasi yang direncanakan.

“Kami akan memberikan edukasi yang komprehensif kepada personil Polsek Sekupang dan masyarakat Sekupang mengenai hak dan manfaat yang mereka dapatkan sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan,” ujarnya.

Silaturahmi ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara Polsek Sekupang dan BPJS Ketenagakerjaan, serta menjadi awal yang baik untuk kerja sama dalam berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat dan anggota kepolisian.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *