Roby Lantik 207 Jabatan Fungsional dan Angkat 296 CPNS Menjadi PNS

Bintan1735 Views

RBNnews.co.id, Bintan – Bupati Bintan, Roby Kurniawan mengangkat 296 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) formasi tahun 2021 menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Bintan, Jumat (06-10-23) di Aula Bandar Seri Bentan.

Kegiatan ini juga disejalankan dengan Pelantikan 207 ASN ke dalam Jabatan Fungsional yang didominasi pada bidang kesehatan.

Dalam sambutannya, Roby menyampaikan bahwa pengangkatan bagi CPNS menjadi PNS ini memang merupakan hal yang membahagiakan, terlebih bagi yang menerima pengangkatan tersebut.

Namun demikian, Roby tegas berpesan agar status sebagai PNS ini benar-benar diemban dengan ikhlas dan bertanggung jawab.

Lihat Juga : Video Yang ditayangkan di RBNNewsTV

“Sumpah dan janji yang telah diambil harus dihayati dalam mengabdikan diri sebagai PNS. Sebab hakikatnya sumpah dan janji tersebut merupakan ikrar kepada negara, nusa dan bangsa yang khususnya kepada Pemerintah Kabupaten Bintan,” ungkapnya.

Dari 296 PNS yang baru diangkat terdiri dari 137 PNS Golongan III dan 159 PNS Golongan II.

Semua PNS yang dilantik tersebut diminta Roby untuk tidak sekadar cerdas dan tangkas dalam bekerja, akan tetapi harus disertai akhlakul karimah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *