RBNnews.co.id, Natuna – Polres Natuna lakukan Pengamanan Pertandingan Bola Kaki dan Bola Voli Piala Bupati Natuna CUP dalam rangka HUT Kabupaten Natuna ke 24 Tahun 2023.
Kegiatan pengamanan pertandingan tersebut dilakukan di Lapangan Sri Srindit dan Pantai Piwang, Sabtu (30-09-23).
Kapolres Natuna AKBP Nanang Budi Santosa, S.I.K melalui Kasi Humas Aipda David Arviad mengatakan Polres Natuna tentunya bekerja-sama dengan instansi terkait untuk menjaga ketertiban selama kegiatan berlangsung.
“Personil akan melakukan pengamanan di lokasi pertandingan untuk mencegah terjadinya kerusuhan ataupun gangguan keamanan lainnya”, ungkapnya.
Ia melanjutkan, Pihaknya juga bekerjasama dengan panitia acara dalam hal pengamana tersebut.
Lihat Juga : Video Yang ditayangkan di RBNNewsTV
“Pihak Polres Natuna juga bekerja sama dengan panitia acara untuk memastikan semua pengunjung dan peserta pertandingan merasa aman dan nyaman selama acara berlangsung”, jelasnya.
Tambahnya, Ia menyebutkan bahwa pihaknya akan melakukan patroli dan memantau situasi keamanan saat pertandingan berlangsung.
“Personel di lapangan akan melakukan patroli rutin untuk memantau situasi keamanan dan siap mengambil tindakan jika diperlukan”, ucapnya.
Sambungnya, Ia berharap pertandingan tersebut berjalan dengan lancar dan sukses tanpa adanya gangguan keamanan.
“Dengan adanya pengamanan yang baik dari Polres Natuna, diharapkan Pertandingan Bola Kaki dan Bola Voli Piala Bupati Natuna CUP dalam rangka HUT Kabupaten Natuna ke 24 Tahun 2023 dapat berjalan lancar dan sukses tanpa adanya gangguan keamanan”, tutup Kasi Humas Polres Natuna. (Red)