Meriahkan HUT RI ke-78, Kecamatan Lembang Melintang Adakan Lomba Gerak Jalan

Sumbar458 Views

RBNnews.co.id, Pasaman Barat – Kecamatan Lembah Melintang mengadakan Lomba gerak jalan untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke 78 Kemerdekaan RI tahun 2023 di pusat kota Ujunggading.

Lomba gerak jalan tersebut, untuk kalangan pelajar SD, SMP, SMA sederajat, Instansi, dan tingkat kejorongan.

Baca Juga : Tidak Kunjung Ada Kejelasan, Rico Minta APH Segera Ungkap Kasus Proyek Jalan Gagal di Koto Kareh

Dibawah kepanitiaan PHBN dengan ketua Drs. Hasbi Sani mengatakan gerak jalan di Kecamatan Lebah melintang merupakan kegiatan tahunan yang ditunggu-tunggu oleh masyarakat Ujung Gading.

“lomba berbaris ini ramai ditonton oleh masyarakat Ujunggading tumpah truah kejalan utama Ujung Gading”, Ujarnya, Sabtu (12-08-23).

Baca Juga : Viral, Piagam Penghargaan Untuk Rokok Ilegal Merk Manchester di Kota Batam

Lanjutnya, Gerak jalan diberangkatkan oleh Forkopimca Lembah Melintang.

Dalam sambutan pengarahan sebelum mengibarkan bendera start, Camat Lembah Melintang Arpan, S.Pd mengapresiasi atas partisipasi semua pihak.

Baca Juga : Gelper di Sky Villa Terus Diberitakan Dugaan Perjudian, Rico Minta APH Segera Bertindak dan Bergerak

“luar biasa kemeriahan HUT RI di Kecamatan Lembah Melintang pasca Covid 19”, Ucap Arpan, S.Pd.

Sementara itu untuk lomba gerak jalan tersebut, diawali dengan lomba gerak jalan antar pelajar SD sederajat yang dilaksanakan hari Rabu (09-08-23).

Baca Juga : WoW, Proyek Drainase U 150 Senilai 5,26 Miliar Milik BP Batam Diduga Dikerjakan Tidak Sesuai Site Plan Awal

Kemudian, dilanjutkan antar Instasi Sabtu (12-08-23), dan yang paling ditungu-tunggu antar Kejorongan yaitu pada hari Minggu (13-08-23) nanti.

Kegiatan ini menempuh perjalanan sekitar 2 km, lomba gerak jalan ini mengambil start di depan kantor Polsek Lembah Melintang dan finish di depan SD 04 Lembah Melintang.

Baca Juga : Proyek Drainase U 150 di Buliang Diharapkan Tidak Bermasalah Seperti Proyek Drainase U 100 Sebelumnya

Kaban Kesbangpol Pasaman Barat Defi Irawan, sebagai OPD satmingkal HUT RI ini mengapresiasi kegiatan HUT RI ke 78 ini yang ada di Pasaman Barat tahun ini.

“rasa nasionalisme terhadap NKRI sangat baik di Pasaman Barat, sekali Gus beliau menghimbau kepada seluruh masyarakat agar memasang bendera merah putih dihalaman masing-masing, mari peduli terhadap peringatan hari kemerdekaan RI ke 78 ini”, tutupnya. (Red*S)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *