Innalillahi, Banjir Bandang Terjadi Di Deli Serdang Sumatera Utara

Berita Utama699 Views

Deli Serdang – Bencana alam Banjir Bandang kembali terjadi, Kejadian Banjir Bandang kali ini menimpa Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatera Utara, Minggu (30-04-23).

Informasi yang awak media dapatkan, Bencana alam dan banjir Bandang tersebut terjadi di Objek Wisata Pemandian Sungai Sembahe Kecamatan Sibolangit Kabupaten Deli Serdang Provinsi Sumatera Utara Sekitar Pukul 15.30 Wib.

Dalam rekaman video yang awak media terima, tampak 1 Unit Mobil berwarna putih yang hanyut terbawa derasnya air sungai yang mengalir.

Belum diketahui apakah mobil yang hanyut tersebut terdapat penumpang atau tidak di dalamnya.

Baca Juga : Akibat Hujan Deras, Kelok 9 Dilanda Longsor

Informasi lainnya yang diterima, akibat banjir Bandang tersebut, kabarnya jalur Medan – Brastagi Menjadi lumpuh.

Belum juga diketahui apakah ada korban jiwa dan berapa kerugian yang terjadi akibat Banjir Bandang kali ini.

Sampai berita ini diterbitkan, Awak media masih mencoba untuk menggali informasi lebih lanjut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *